https://jatim.times.co.id/
Berita

Era Baru FKUB Kota Probolinggo, Ahmad Hudri Nakhodai Lintas Agama

Jumat, 25 April 2025 - 08:31
Era Baru FKUB Kota Probolinggo, Ahmad Hudri Nakhodai Lintas Agama Pengurus FKUB resmi dilantik oleh Wali Kota Probolinggo. (Foto: Sri Hartini/Times Indonesia)

TIMES JATIM – Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Probolinggo resmi memiliki pemimpin baru untuk periode 2025–2030. Pelantikan pengurus digelar di Command Center Kantor Pemkot Probolinggo, Kamis (24/4), dan dipimpin langsung Wali Kota Probolinggo, Dokter Aminuddin.

Mantan Ketua KPU Kota Probolinggo, Dr. H. Ahmad Hudri, ST., M.AP., didapuk sebagai Ketua FKUB yang menaungi perwakilan tokoh lintas agama Islam (NU dan Muhammadiyah), Kristen, Katolik, Hindu, Buddha, hingga Konghucu.

Wali Kota Aminuddin menegaskan pentingnya menjaga semangat toleransi dan kerja sama lintas iman yang selama ini telah menjadi kekuatan Kota Probolinggo.

“Pesan saya, FKUB tetap menjaga kondusivitas kerukunan antarpemeluk agama di Kota Probolinggo,” tegasnya.

Salah satu caranya, menurut Dokter Aminuddin, adalah dengan meningkatkan sosialisasi kepada seluruh lapisan masyarakat, tokoh agama, dan organisasi lainnya.

Ia berharap, di bawah kepemimpinan baru, FKUB tidak hanya menjadi penjaga harmoni, tetapi juga motor solusi atas berbagai dinamika sosial yang menyentuh ranah keagamaan dan kemasyarakatan.

Ahmad Hudri menegaskan komitmennya untuk memperkuat nilai-nilai kerukunan. Menurutnya, keharmonisan umat beragama akan berdampak langsung pada stabilitas sosial, ekonomi, budaya, hingga keamanan.

“Ketika keharmonisan ini terbentuk di antara umat beragama, maka hal-hal yang terkait dengan sosial kemasyarakatan akan terwujud,” ujarnya.

FKUB juga menyiapkan sejumlah agenda prioritas, seperti sosialisasi mekanisme pendirian tempat ibadah dan penguatan program moderasi beragama.

Fokus khusus juga diberikan pada pelibatan generasi muda, pelajar, mahasiswa, dan perempuan lintas agama melalui kaderisasi penggerak moderasi.

Berikut susunan lengkap pengurus FKUB Kota Probolinggo periode 2025–2030:

  •     Ketua: Dr. H. Ahmad Hudri, ST., M.AP. (Islam/NU)
  •     Wakil Ketua: Muhammad Dawam Ichsan (Islam/Muhammadiyah)
  •     Wakil Ketua I: Dr. Ir. Budi Krisyanto, M.Si. (Kristen/MAG)
  •     Sekretaris: Achmad Philip, M.Pd., M.Si. (Islam/Muhammadiyah)
  •     Wakil Sekretaris: Erfan Sudjianto, SH. (Buddha)
  •     Bendahara: Agus Maryono, M.Pd. (Katolik)
  •     Wakil Bendahara: Masyhuri Nurzah, S.Pd., M.M. (Islam/NU)

FKUB diharapkan mampu menjaga wajah toleransi Kota Probolinggo sebagai rumah bersama yang damai bagi seluruh umat. (*)

Pewarta : Sri Hartini
Editor : Ferry Agusta Satrio
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.