https://jatim.times.co.id/
Berita

PWI Jatim Dorong Pendirian Etalase Besar Potensi Malang Raya

Sabtu, 04 Mei 2024 - 12:03
PWI Jatim Dorong Pendirian Etalase Besar Potensi Malang Raya Halal Bihalal dan Konferensi Kerja yang dilaksanakan PWI Malang Raya di Graha Pancasila Kota Batu. (Muhammad Dhani Rahman/TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, BATU – Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jatim, Lutfil Hakim mengharapkan jurnalis mendorong terbentuknya etalase potensi tiga pemerintah di Malang Raya. Etalase besar ini akan menggambarkan besarnya potensi Malang Raya.

Bukan hanya potensi wisata, namun juga potensi investasi di Malang Raya. Hal ini diungkapkan Item, panggilan akrab Ketua PWI Jatim saat menghadiri Halal Bihalal dan Konferensi Kerja PWI Malang Raya di Graha Pancasila, Balai Kota Among Tani, Sabtu (4/5/2024). 

Item mengatakan etalase potensi Malang Raya ini akan menjadi wajah sekaligus petunjuk arah bagi wisatawan atau investor yang akan memanfaatkan potensi wilayah di Malang Raya.

"Etalase besar ini akan semakin mempermudah komunikasi antar daerah sehingga mempercepat pembangunan. Teman-teman PWI Malang Raya harus ikut serta men-drive pembangunan di Malang Raya ini," ujar Item.

Dalam kesempatan itu Item memberikan apresiasi kepada PWI Malang Raya yang aktif bergerak melaksanakan berbagai kegiatan. 

"Seperti Konferensi Kerja yang dilaksanakan hari ini, mungkin satu-satunya PWI Kota/Kabupaten ini yang melaksanakan Konferensi Kerja yang menjadi pedoman kerja," ujar Item.

Ia berharap agar PWI Malang Raya terus menjaga marwah profesi. Selain itu Item meminta agar administrasi pendataan jurnalis dilaksanakan secara tertib.

"Perlu kita sebagai masyarakat pers kita harus bikin kajian yang muaranya nanti untuk pembangunan daerah, kita bisa berkontribusi didalamnya," ujarnya.

Sementara itu, Ketua PWI Malang Raya, Cahyono mengatakan bahwa Konferensi Kerja ini membahas rencana kerja pengurus PWI Malang Raya pasca pelantikan beberapa waktu lalu.

"Alhamdulillah kita diberikan kesehatan, sehingga kita bisa datang saling meminta maaf dan membahas rencana kerja kita ke depan," ujar Cahyono.

Halal Bihalal ini juga dihadiri oleh Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai, Ketua DPC PDIP Kota Batu, Punjul Santoso, Ketua Kadin Kota Batu, Endro Wahyu dan kalangan pengusaha di Kota Batu.

Aries dalam kesempatan itu mengucapkan mohon maaf lahir batin dan mengucapkan selamat atas terlaksananya Konferensi Kerja PWI Malang Raya.

"Alhamdulillah selama ini jurnalis sangat membantu kami membangun Kota Batu, selama berkonferensi semoga bisa menghasilkan program kerja yang baik dan bermanfaat untuk masyarakat," ujar Pj Wali Kota Batu. (*)

Pewarta : Muhammad Dhani Rahman
Editor : Ferry Agusta Satrio
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.