https://jatim.times.co.id/
Ekonomi

UMKM Sepatu Kulit Asli Kediri, Diminati Sampai Luar Negeri

Selasa, 23 Juli 2024 - 21:08
UMKM Sepatu Kulit Asli Kediri, Diminati Sampai Luar Negeri Partiyah memperlihatkan model sepatu sneaker dari kulit yang jadi favorit (foto: Yobby/TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, KEDIRI – Sektor UMKM Kabupaten Kediri memiliki potensi besar, bahkan beberapa di antaranya telah merambah pasar luar negeri. Salah satunya seperti Legacy Leather Art, yang fokus pada sepatu kulit. Mulai dijalankan pada 2010 oleh Partiyah dan sang suami, produksi sepatu kulit tersebut diawali dengan kerja keras. 

"Bapak itu dulu tukang sepatu. Jadi kita punya pikiran, kenapa tidak buat dan dijual sendiri. Awalnya ya susah, coba-coba. Pertama buat 10 pasang, kita pasarkan keliling, ke kantor-kantor, ke sekolahan," tutur Partiyah mengenang pertama kali memulai usahanya, Selasa (23/07/2024). 

Lambat laun produksi Partiyah dan suami semakin berkembang. Produksi semakin lebih banyak, dan penjualan dilakukan di toko yang lengkap dengan etalase di rumah. Selain itu pemasaran juga dilakukan melalui jejaring sosial seperti Instagram. "Kalau sekarang sudah tidak perlu keliling. Pembeli sudah datang sendiri, karena tahu dari Instagram. Dan ada juga sudah pernah pesan, biasanya pesan lagi," tuturnya.

Sepatu-Kulit-2.jpgBeberapa model sepatu kulit buatan workshop Legacy Leather Art (foto: Yobby/TIMES Indonesia)

Produksi makin banyak, model yang dibuat pun beragam. Dari yang semula hanya dua model,  sepatu kantoran untuk pria dan wanita kini sepatu Legacy memiliki puluhan model. Menariknya semua proses pembuatan sepatu tersebut dilakukan secara manual di workshop milik Partiyah di Dusun Pare Rejo, Desa Gedang Sewu, Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri. 

"Untuk sepatu pantofel atau sepatu resmi untuk wanita saja bisa 10 model. Kalau yang model santai bahkan lebih banyak ada 18 model. Kebanyakan model baru, up to date. Kita juga melayani pesanan sepatu custom untuk touring motor dan juga untuk naik motor trail," tambahnya. 

Dari puluhan model tersebut, belakangan, model sneaker jadi favorit terutama sneaker boot. Berbeda dari sneaker yang ada di pasaran umumnya, sneaker buatan Partiyah terbuat dari kulit secara keseluruhan. Sepasang sepatu kulit tersebut dibandrol mulai Rp 150 ribu. "Sneaker kita dari kulit sapi. Sepatu kita semua dari kulit sapi cuma beda di  tekstur," ujarnya lagi. 

Karena menerima custom, sepatu dari Legacy Leather Art juga diminati konsumen luar negeri. Terutama untuk sepatu ukuran besar.  "Kita bisa custom sesuai permintaan dan ukuran bisa sampai 50. Untuk ukuran yang besar kebanyakan berasal dari luar negeri, seperti dari Malaysia dan Singapura," jelasnya. 

Tantangan dalam usaha juga turut dialami Partiyah. Salah satu yang paling telak adalah ketika pandemi menghantam Indonesia. Tidak adanya pameran membuat penjualan menurun. Bahkan sampai saat ini dampak pandemi, menurut Partiyah masih terasa. 

Sepatu-Kulit-3.jpg

Belakangan penjualan via online justru lebih kencang daripada offline. "Dulu sebelum pandemi produksi 100 pasang sehari bisa, tapi sekarang 10 pasang sudah ngoyo (maksimal). Pemasarannya sendiri lebih bagus via online, Karena pemasaran melalui pameran berkurang," ujarnya. 

Potensial Menjadi Industri   

Eksistensi UMKM Kabupaten Kediri, seperti Legacy Leather Art, menurut pengusaha Deny Widyanarko memang memiliki potensi besar dan menjanjikan jika terus dikembangkan. 

Pria yang juga bakal calon bupati Kediri tersebut berkomitmen untuk mendorong kegiatan UMKM di desa tidak hanya sebagai usaha rumah tangga, tapi bisa dengan skala yang lebih besar. 

"Syukur-syukur bisa sampai kepada skala industri. Karena dengan seperti itu nanti akan banyak menyerap tenaga kerja, sehingga angka pengangguran di Kabupaten Kediri bisa turun. UMKM Sepatu kulit di dusun Pare Rejo ini suatu potensi yang kadang-kadang banyak orang tidak tahu bahwa orang luar negeri saja pesan di sini," pungkasnya. (*)

Pewarta : Yobby Lonard Antama Putra
Editor : Ferry Agusta Satrio
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.