https://jatim.times.co.id/
Ekonomi

Kerajinan Costum Player Karya Pemuda Jombang Ini Tembus Pasar Mancanegara

Senin, 25 Oktober 2021 - 20:17
Kerajinan Costum Player Karya Pemuda Jombang Ini Tembus Pasar Mancanegara Rezza Andi Faizal (28), yang tinggal di Desa Sambungdukuh, Kabupaten Jombang saat menunjukan hasil karya costum player yang ia buat (FOTO: Rohmadi/TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, JOMBANG – Seorang pemuda asal Jombang mampu sulap spon sandal menjadi kerajinan costum player yang mempunyai nilai jual tinggi hingga mampu menembus pasar internasional.

Pria tersebut bernama Rezza Andi Faizal (28), yang tinggal di Desa Sambungdukuh, Kabupaten Jombang.

Kepada TIMES Indonesia, Ia menceritakan, awal mulai berbisnis kerajinan costum player dari hobi semasa kecil yang mengidolakan tokoh-tokoh Power Rangers.

serius-mengukir-costum-player-yang-terbuat-dari-spon-sandal.jpgRezza Andi Faizal saat serius mengukir costum player yang terbuat dari spon sandal (FOTO : Rohmadi/TIMES Indonesia)

"Saya dari kecil memang suka tokoh Power Rangers. Kemudian iseng-iseng buat kerajinan yang bisa digunakan akhirnya nemu spon dari sandal ini," kata pria yang akrab disapa Andi ini, Senin (24/10/2021).

Usaha yang ia tekuni sejak 2015 ini tidak semudah yang dibayangkan. Andi beberapa kali juga mengalami kegagalan dalam proses pembuatannya, secara bertahap akhirnya dirinya mahir dalam pembuatan kostum permainan tersebut. Sehingga dari hasil pembuatannya mampu membuat banyak perhatian pelanggan.

"Awalnya cuma buat pajangan di rumah, kemudian banyak teman menyarankan untuk menjualnya," jelasnya.

Kemudian, Andi mencoba keberuntungannya dengan memasarkan kerajinannya tersebut melalui media sosial.

Iya, berkat kemajuan zaman dengan dipermudah internet kerajinannya bisa diminati oleh orang banyak bahkan mencapai luar negeri. Dari seringkali update di sosial media, hasil karya kerajinan yang terbuat dari spon sandal itu mampu memikat perhatian banyak pelanggan.

Beberapa-costum-player-karya-Rezza-Andi-Faizal.jpgBeberapa costum player karya Rezza Andi Faizal yang laku hingga mancanegara (FOTO : Rohmadi/TIMES Indonesia)

"Dari teman, kemudian masuk ke kota-kota di Jawa. Kini dari luar negeri juga banyak yang pesan seperti Hongkong, Australia, dan Amerika," ungkapnya.

Kerajinan tangan dari kostum permainan tersebut, rata-rata dikatakan Andi pelanggan membeli untuk dibuat konten YouTube dan ada yang hanya sekedar buat hiburan saja. Dari berbagai macam kostum, kostum Kamen Rider dan Mobile Legend yang jadi sasaran pemesanan pelanggan.

Harganya bervariasi sesuai permintaan pemesanan, jika pesanannya hanya kerangkanya saja, ia mematok harga sekitar Rp300 sampai 1 Juta. Akan tetapi jika pesan full set kostum seperti Kamen Rider, harganya sekitar dua juta setengah. Bahkan sampai tujuh jutaan.

"Alhamdulillah meskipun pandemi, pesanan tetap stabil," tegasnya.

Meskipun banyak yang menyangka usaha tersebut hanya sebatas usaha kecil-kecilan. Namun siapa sangka jika omset yang di dapat dalam satu bulannya bisa mencapai puluhan juta rupiah.

"Alhamdulillah, omset saat ini bisa mencapai 20-30 juta perbulannya," bebernya.

Kini, dalam sebulan saja pesanan sudah mencapai 20 costum player. Sedangkan, dalam membuat kerajinan tersebut ia membutuhkan waktu 2 sampai 7 hari untuk menyelesaikannya. Kadang Andi merasa kewalahan, karena pesanan terlalu numpuk.

Jika orderannya full set kostum membutuhkan waktu satu mingguan. Namun, kalau pesanan hanya kerangka kostum saja seperti helm dan lainnya gitu mungkin hanya butuh waktu 2 sampai 3 hari saja.

Berdasarkan pantauan di lokasi tampak dari halaman rumah Andi sudah banyak puluhan helm permainan yang sudah siap dikirim ke mancanegara. Sementara di belakang rumahnya, tampak 3 karyawan yang tampak serius sedang mengerjakan garapan pembuatan costum player. (*)

Pewarta : Rohmadi
Editor : Faizal R Arief
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.