https://jatim.times.co.id/
Berita

Mantan Penyidik KPK, AKBP Rico Yumasri Nakhodai Polres Probolinggo Kota

Selasa, 15 April 2025 - 17:55
Mantan Penyidik KPK, AKBP Rico Yumasri Nakhodai Polres Probolinggo Kota Serah terima Jabatan Kapolres Probolinggo Kota. AKBP Rico Yumasri, S.I.K., M.I.K (Depan Kanan) Menggantikan AKBP Oki Ahadian P., S.I.K., M.H. (Kabaret merah). (Foto : Humas Polres Probolinggo Kota For TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, PROBOLINGGO – Tongkat komando di Polres Probolinggo Kota resmi berganti. AKBP Rico Yumasri, S.I.K., M.I.K., kini menjabat sebagai Kapolres menggantikan AKBP Oki Ahadian P., S.I.K., M.H., yang menempati posisi baru sebagai Wakil Direktur Reserse Narkoba (Wadirresnarkoba) Polda Jawa Timur.

Serah terima jabatan berlangsung khidmat di Mapolda Jatim pada Senin (14/4/2025) pagi, dan berjalan lancar.

“Untuk upacara sertijab sudah selesai dilaksanakan. Alhamdulillah, berjalan lancar,” ujar Plt Kasihumas Polres Probolinggo Kota, Iptu Zainullah.

Rico Yumasri Berpengalaman di KPK

Nama AKBP Rico Yumasri bukan sosok baru dalam dunia penegakan hukum. Sebelum menjabat di Kota Probolinggo, ia bertugas sebagai perwira menengah di Bareskrim Polri dan diperbantukan sebagai Penyidik Madya di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI.

Serah-terima-Jabatan-Kapolres-Probolinggo-b.jpgFoto bersama AKBP Oki Ahadian P., S.I.K., M.H. dan AKBP Oki Ahadian P., S.I.K., M.H. (Foto : Humas Polres Probolinggo Kota For TIMES Indonesia)

Bekal pengalaman di bidang pemberantasan korupsi ini dinilai menjadi modal penting dalam mengawal keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukum Polres Probolinggo Kota.

Sementara itu, mantan Kapolres AKBP Oki Ahadian kini siap mengemban tugas baru di bidang pemberantasan narkoba. Selama memimpin Polres Probolinggo Kota, AKBP Oki dikenal dekat dengan masyarakat dan aktif mendorong berbagai program kamtibmas.

Pergantian kepemimpinan ini disambut dengan harapan besar. Warga berharap kehadiran AKBP Rico bisa membawa semangat baru dalam menjaga kondusivitas Kota Probolinggo yang dikenal dengan julukan Kota Bayuangga. (*)

Pewarta : Sri Hartini
Editor : Imadudin Muhammad
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.