Berita

DPC Partai Demokrat Kota Malang Sepakat Tak Datangi KLB

Sabtu, 06 Maret 2021 - 20:17
DPC Partai Demokrat Kota Malang Sepakat Tak Datangi KLB Anggota DPC Partai Demokrat Kota Malang saat berada di Kantor DPC. (Foto: DPC Demokrat Kota Malang/TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, MALANG – Dewan Perwakilan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kota Malang sepakat tak mendatangi gelaran Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokat di Deli Serdang, Sumatera Utara yang dilaksanakan pada hari Jumat (05/03/2021).

Hal itu disampaikan oleh Sekretaris DPC Partai Demokrat Kota Malang, Adi Sancoko saat dihubungi melalui telpon, Sabtu (06/03/2021) usai rapat internal DPC Partai Demokrat Kota Malang.

"Kita sepakat untuk tidak ikut dalam KLB tersebut," ujar Adi, Sabtu (06/03/2021).

Memang dikatakan Adi, sehari sebelum KLB yang memang memenangkan Moeldoko sebagai ketua umum (ketum), Plt Ketua DPD Partai Demokrat Jatim, Emil Dardak telah mengkoordinasi seluruh DPC Partai Demokrat melalui pertemuan secara virtual.

Selain DPC Kota Malang, kata Adi, seluruh DPC di bawah Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Jawa Timur dalam zoomnya sudah menyepakati juga untuk tak datang dalam KLB tersebut.

"Memang sehari sebelum KLB melalui pertemuan zoom (virtual) dan hasilnya dipastikan seluruh DPC di Jawa Timur tidak ikut KLB dan berada di daerah masing-masing," ungkapnya.

Adi pun menjelaskan, alasan seluruh DPC Partai Demokrat di Jawa Timur tidak mengikuti KLB dikarenakan pihaknya masih tetap menghormati keputusan dari Kongres V Partai Demokrat pada tahun 2020 lalu yang menyatakan bahwa Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) terpilih secara aklamasi sebagai ketumpartai Demokrat tahun 2020 hingga 2025 mendatang.

"Jadi insyallah kami masih tetap memghormati itu dan kami mengikuti yang sesuai Kemenkumham bahwa AHY adalah ketum PD," katanya.

Adi menyebutkan, DPC partai Demokrat Kota Malang masih meyakini bahwa statemen Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sekaligus yang dianggapnya sebagai Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, memang benar adanya.

"Kami berkeyakinan apa yang dikatakan pak SBY terkait bahwa hasil KLB itu ilegal, kami percaya," tegasnya.

Sementara itu, terkait KLB yang diselenggarakan tersebut, DPC Partai Demokrat Kota Malang sendiri tak pernah diajak berkomunikasi untuk mengikuti acara tersebut.

"Kami pun juga tidak diundang untuk datang ke Deli Serdang (tempat KLB Partai Demokrat). Kami insyallah tetap percaya pada AHY dan pak SBY," tandasnya. (*)

Pewarta : Rizky Kurniawan Pratama
Editor : Deasy Mayasari
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.